VOJ – Wahyu Hidayat dan Ali Muthohirin resmi menjabat sebagai Wali Kota dan Wakil Wali Kota Malang untuk periode 2025-2030. Mereka dilantik langsung oleh Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (20/2/2025), menandai pergantian kepemimpinan di Kota Malang.
Pelantikan ini menjadi momen bersejarah dengan kehadiran 961 kepala daerah, termasuk 33 gubernur dan wakil gubernur, serta ratusan bupati, wakil bupati, wali kota, dan wakil wali kota yang dilantik secara serentak oleh Presiden.
Usai pelantikan, Wahyu menyampaikan rasa syukurnya atas amanah yang diberikan. “Ini pertama kalinya dalam sejarah kepala daerah dilantik langsung oleh Presiden. Ini bukan sekadar seremonial, tapi menjadi pijakan awal untuk membawa Kota Malang ke arah yang lebih baik,” katanya.
Sebagai pemimpin baru, Wahyu-Ali menegaskan komitmennya untuk mewujudkan visi Kota Malang Mbois Berkelas. “Kami siap bekerja dengan dedikasi penuh dan mengedepankan kolaborasi demi kemajuan Kota Malang,” tegasnya.
Wahyu juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk ikut berkontribusi dalam pembangunan daerah. “Pemerintah tidak bisa bekerja sendiri. Kami butuh dukungan dan partisipasi aktif masyarakat agar Kota Malang semakin maju dan berkelas,” ujarnya.
Sesuai arahan Kementerian Dalam Negeri, Wahyu akan mengikuti retret di Akademi Militer (Akmil), Magelang, pada 21-28 Februari 2025. Selama periode tersebut, tidak ada pelaksana harian wali kota, namun tugas pemerintahan tetap berjalan di bawah koordinasi Wakil Wali Kota Ali.